Civitas Akademika FaKultas Hukum Turut Ramaikan Jalan Sehat , Semarak HUT KE 59 UNG
Gorontalo,- Civitas akademika Universitas Negeri Gorontalo khusunya Fakultas Hukum ,beserta masyarakat melakukan jalan sehat bersama. Kegiatan yang turut dihadiri Forkopimda dan Rektor Perguruan Tinggi LTPK tersebut dalam rangkaian dies natalis UNG ke-59.
Jalan sehat bersama diawali rute start di depan Rektorat UNG yang dilepas langsung oleh Rektor, kemudian mengambil rute Jl D.I Panjaitan hingga Jl. Ahmad Yani kemudian finish di lapangan Taruna Remaja.
Peserta yang terdiri dari civitas Akademika hingga masyarakat tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan jalan sehat, meskipun rute yang diambil cukup jauh namun tidak menyurutkan semangat peserta untuk berjalan hingga lokasi finish.
Rektor UNG mengungkapkan jalan sehat merupakan bagian dari kegiatan silaturahmi antara pimpinan, civitas akademika hingga masyarakat Gorontalo, untuk mempererat persatuan dalam mendukung kemajuan UNG sebagai perguruan tinggi kebanggaan Provinsi Gorontalo.
“Dengan jalan sehat ini diharapkan kita semua akan semakin sehat sehingga, kedepan dapat menyongsong tagline UNG yakni bersatu, bangkit dan kuat untuk memajukan UNG yang unggul dan berdaya saing,” ungkap Rektor.
Selain itu dipenghujung semarak jalan sehat Rektor UNG mengumumkan undian yang saat itu telah dimiliki peserta jalan sehat. Beberapa Dosen dan tendik FH UNG berhasil memenangkan Undian , dengan wajah yang bahagia dan penuhu kebanggan para pemenang undian mengucap syukur. Turut memberikan Hadiah saat itu Bapak Penjabat Gubernur Gorontalo kepada salah satu Dosen FH UNG.