Fakultas Hukum, Rabu 03 Agustus 2022. Dekan Fakultas Hukum UNG menerima kunjungan Mahasiswa Peserta KKN Kolaborasi dari Universitas Gajah Mada. Kunjungan tersebut dihadiri oleh Ketua Unit UGM yaitu Zuhair Hafidz A M Kaluku dan PIC Policy Brief dari Mahasiswa Fakultas Hukum UGM yaitu M. Daffa Aditya H, serta beberapa Peserta KKN dari perwakilan beberapa jurusan yang ada di UGM.
Terkait Kunjungan tersebut Daffa mahasiswa FH UGM angkatan 2019 yang saat ini tengah mengadakan KKN Kolaborasi bersama UNG di Kabupaten Boalemo menjelaskan maksud dan tujuan mereka ke Fakultas Hukum UNG, dimana pertemuannya di sambut langsung oleh Dekan FH UNG.
“Kunjungan kami bertujuan untuk memberikan sertifikat serta apresiasi kepada Ibu Dekan Prof Fenty yang telah bersedia untuk menjadi Mitra Bestari dalam Penulisan Policy Brief atas Permasalahan Sampah di Pesisir Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo dari Perspektif Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Hewan, Lingkungan, Pariwisata, dan Hukum. Mitra Bestari menjadi bagian penting dalam penulisan Policy Brief sebagai Validasi dari pihak-pihak yang berpengalaman di bidangnya.
Hal tersebut disambut baik oleh Prof. Dr. Fenty U. Puluhulawa, SH., M.Hum selaku Dekan , dimana dirinya sangat mengapresiasi kunjungan mahasiswa sebegai representasi Kerjasama FH UNG dengan UGM.
“Saya selaku dekan sangat berterimakasih atas kepercayaannya memilih saya sebagai Mitra Bestari dalam penelitian Adik-adik sklian dari FH UGM dan beberapa dari jurusan lain, harapan saya bahwa hasil dari penelitian adik sekalain dapat membuahkan hasil yang positif bagi Gorontalo pada umumnya dan bisa berkolaborasi selanjutnya dengan Fakultas Hukum UNG”
Pada kesempatan tersebut perwakilan Mahasiswa KKN UGM memberikan cendera mata berupa Sertifikat Penghargaan kepada Dekan FH UNG sebagai Mitra Bestari.